TERIMAKASIH SUDAH BERKUNJUNG KE BLOG SAYA

Wednesday, April 21, 2010

Seni Mencari Uang

. Wednesday, April 21, 2010

Di Hotel Edgewater Beach, Chicago, Amerika Serikat pada tahun 1932 diadakan pertemuan bagi sembilan orang terkaya di dunia. Didalam pertemuan yang berlangsung sangat eksklusif dan terhormat tersebut satu dengan yang lain dengan sangat lincah mereka menceritakan dan membagi pengalaman satu dengan yang lainnya bagaimana tehnik dan strategy mencari uang dengan cepat dan berhasil. Memang telah terbukti kesembilan orang terkaya di dunia yang sedang berkumpul tersebut adalah orang-orang sukses dan mempunyai kekayaan yang luar biasa.

Tahukan anda apa yang terjadi dua puluh lima tahun kemudian setelah pertemuan di tempat mewah tersebut? Setelah dua puluh lima tahun kemudian ditemukan terjadinya tragedi dalam hidup mereka masing-masing.
Apakah gerangan yang terjadi dalam hidup mereka setelah dalam sekian dasawarasa mereka hidup dengan bergelimang kekayaan dan kesuksesan???

1. Charles Schwab, 18 February 1862–18 October 1939, seorang President perusahaan Baja terbesar
Dia berdiri sendiri meninggal dalam keadaan bangkrut, hidup dengan uang pinjaman selama lima tahun terakhir hidupnya.

2. Samuel Insull, 11 November 1859 – 16 July 1938, seorang President perusahaan keperluan umum yang terbesar di dunia
Dia mati di luar negeri sebagai seorang buronan jaksa.

3. Howard Hopson, seorang Presiden perusahaan Gas terbesar di dunia
Dia mati dengan keadaan lupa ingatan atau gila.

4. Arthur Cutten, 6 July 1870 – 24 Juni 1936, seorang Ahli spekulasi Gandum terkemuka
Dia mati di luar negeri karena di kejar-kejar hutang kredit macet.

5. Richard Whitbey, August 1, 1888, Beverly, MA – December 5, 1974, seorang President pertukaran saham di New York
Beberapa tahun kemudian dia dilepas atau keluar dari penjara Sing-sing.

6. Albert Fall, November 26, 1861 – November 30, 1944seorang anggota kabinet President
Akhirnya dia dibebaskan dari penjara agar bisa meninggal di rumahnya.

7. Jesse Livermore, 26 July 1877 — 28 November 1940, seorang Berduit banyak dan terbesar di Wall Street
Dia mati akibat bunuh diri.

8. Ivan Krueger, 2 March 1880 – 12 March, 1932, seorang ketua monopoli terbesar di dunia
Akhirnya dia meninggal dalam keadaan stress berat.

Seorang diantara mereka berkata tentang sesama mereka: "Semua mereka itu telah mempelajari dengan seksama seni mencari uang, tetapi tidak seorangpun mereka mempelajari seni mencari kehidupan kekal"

Alkitab berkata:
1Timotius 6:8-10 "Asal ada makanan dan pakaian, cukuplah. Tetapi mereka yang kaya terjatuh kedalam pencobaan, ke dalam jerat dan kedalam berbagai-bagai nafsu yang hampa dan yang mencelakakan, yang menenggelamkan manusia kedalam keruntuhan dan kebinasaan. Karena akar segala kejahatan ialah cinta akan uang. Sebab oleh memburu uanglah beberapa orang telah menyimpang dari Iman dan menyiksa dirinya dengan berbagai-bagai duka".

Amsal 3:9-10 "Muliakanlah Tuhan dengan hartamu dan dengan hasil pertama dari segala penghasilanmu. Maka lumbung_lumbungmu akan diisi penuh sampai melimpah-limpah dan bejana pemerahanmu akan meluap dengan air buah anggurnya".

"Hidup manusia tidak tergantung pada apa yang dimilikinya, karena harta dunia tidak akan kekal semua akan berakhir. Tetapi didalam segala hal kita perlu menyerahkan diri kita kepada Tuhan, biarkan dia bertindak.

Semoga bermanfaat!
Tuhan memberkati hari!

"It is not how much we do, but how much love we put in the doing. It is
not how much we give, but how much love we put in the giving"

0 comments:

Erna Website

 

Kamus Bahasa Indonesia

Subscribe Now: iheart

I heart FeedBurner

Powered By Blogger
Erna Website is proudly powered by Blogger.com | Template by Agus Ramadhani | o-om.com